Penulis: Resky

Berdasarkan Permendagri 114 Tahun 2014 dan Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2020 Pasal 47 (ayat 1) bahwa Kepala Desa melaksanakan Musrembang Desa untuk membahas dan menyepakati Rancangan RKPDes. Yang dihadiri langsung oleh Kepala Desa Palangiseng dengan Ketua BPD Desa Palangiseng bersama Anggota pada hari Selasa, 19 September 2023.

Read More

Menindaklanjuti surat edaran Bupati Soppeng Nomor: 00.7/1220/BAP/VIII/2023 perihal pelaksanaan Musyawarah Desa untuk pengusulan Data Sasaran Keluarga Miskin Ekstrim yang dihadiri oleh Kepala Desa Palangiseng bersama Sekretaris Desa Palangiseng serta Ketua BPD Desa Palangiseng pada hari Jum’at, 15 September 2023 Di Gedung Lembaga Desa Palangiseng.

Read More

Pelantikan Perangkat Desa – Desa Palangiseng terhadap saudari terpilih yakni SARNILA,SS sebagai Kepala Urusan Keuangan(Kaur Keuangan), Kamis 10 Agustus 2023 bertempat di Kantor Lembaga Desa Palangiseng. Acara pelantikan saudari terpilih dilantik langsung oleh Kepala Desa Palangiseng H. Samarudding, S.Ag, kemudian dilanjutkan pemberian SK kepada saudari terpilih, dan juga kepada staf keuangan serta operator website Desa Palangiseng yang disaksikan oleh Kepala BPD, Babinsa, Rohaniawan dan para Ketua Rt/Rw yang hadir dalam kegiatan ini. Acara berlangsung dengan lancar dengan penutupaan pembacaan doa oleh Bapak Nuseri S.Ag. kemudian dilanjutkan dokumentasi bersama.

Read More

Bertempat di Aula Kantor Desa Palangiseng, Jum’at 04 Agustus 2023 Pelaksanaan Ujian Seleksi Perangkat Desa Dalam Jabatan Kaur Keuangan berlangsung dengan baik dan lancar. Pelaksanaan ujian terdiri dari tes tertulis dan tes wawancara. Terdapat tiga peserta calon Perangkat Desa Palangiseng yang mengikuti ujian tersebut diantaranya Sarnila, SS (01) , Sahrani, S. Ak (02) , Meli Bumasari, S. Sn (03) Tes tertulis diadakan selama 60 menit dan tes wawancara selama 120 menit. Adapun penguji ujian ini didatangkan langsung dari DPMD dalam hal ini Ibu Sulfyani dan Bapak Ridwan. Serta turut hadir pengawas ujian yakni Bapak Sekretaris Camat Lilirilau beserta jajarannya. Setelah…

Read More

Berdasarkan Peraturan Kepala Desa Palangiseng Nomor: 01 Tahun 2023 tentang Penetapan Keluarga Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) mendukung percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim Tahun Anggaran 2023, maka dilakukan penyaluran BLT Triwulan III Juli, Agustus, September T.A 2023 pada hari Selasa, 11 Juli 2023 Di Gedung Lembaga Desa Palangiseng Yang Dihadiri oleh Kepala Desa Palangiseng bersama Babinsa Desa Palangiseng.

Read More